Pagi tadi, semua santri Kuttab terjun ke masyarakat dalam rangka menumbuhkan jiwa sosial dan mentransfer energi positif; keceriaan Ramadhan dengan menebar salam, senyum, sapa, dan santun, serta membagikan bingkisan kurma persiapan ta’jil berbuka puasa ke rumah-rumah warga desa Sukorejo. Salam ukhuwah dari Baitul Qur’an untuk semua kaum muslimin. Selamat menunaikan ibadah di bulan Ramadhan 1443 H. Semoga Allah menerima amal ibadah kita, terlebih di bulan Ramadhan yang mulia.












